Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (HMJ MPI) Gelar Rujak Party Bersama Demisioner HMJ MPI

Medan – Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (HMJ MPI) FITK UINSU Medan menggelar acara “Rujak Party” yang dihadiri oleh para demisioner HMJ MPI pada Minggu, 14 Januari 2024 yang berlokasi di area kampus Kampus II UIN Sumatera Utara. Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara anggota HMJ yang masih aktif dengan mereka yang telah menyelesaikan masa jabatannya.

Para demisioner HMJ MPI yang turut hadir memberikan sambutan singkat, membagikan pengalaman selama menjabat, serta memberikan motivasi kepada anggota HMJ MPI yang masih aktif. Mereka berbagi wawasan mengenai pengembangan diri dan keterlibatan dalam organisasi sebagai bagian dari pengalaman belajar di perguruan tinggi.

Ketua HMJ MPI Periode 2023-2024, Alfieridho, menyatakan bahwa acara ini diharapkan dapat menjadi momen yang bermakna bagi anggota HMJ MPI. “Rujak Party ini tidak hanya sebagai acara santai, tetapi juga sebagai bentuk menjalin silaturahmi yang tetap harus berlanjut sampai kapanpun dan dimana pun” ujarnya.

Acara berlangsung dengan penuh keceriaan, diiringi oleh musik dan bermain voly bareng. Rujak Party ini berhasil menciptakan suasana positif dan memperkuat ikatan antara anggota HMJ MPI, baik yang masih aktif maupun yang telah melewati peranannya sebagai demisioner.