Pada momentum Dies Natalis ke-52 UIN Sumatera Utara ini, kami dari Program Studi Manajemen Pendidikan Islam mengucapkan rasa syukur dan apresiasi yang tinggi atas perjalanan panjang UIN-SU dalam membangun pendidikan Islam yang unggul dan berdaya saing.
Selama 52 tahun, UIN-SU telah menjadi rumah ilmu, tempat lahirnya gagasan, inovasi, dan generasi hebat yang memberi manfaat bagi umat dan bangsa. Kami di Prodi MPI berkomitmen untuk terus mendukung visi universitas melalui peningkatan kualitas akademik, penguatan riset, serta pengembangan SDM yang profesional di bidang manajemen pendidikan.
Momentum Dies Natalis ini bukan hanya perayaan usia, tetapi juga refleksi dan evaluasi bersama. Sudah seberapa besar kontribusi kita? Sudah sejauh mana kita memberi manfaat bagi masyarakat? Dan apa yang harus kita lakukan untuk membawa UIN-SU menjadi lebih maju pada masa yang akan datang?
Selamat Dies Natalis ke-52 UIN Sumatera Utara.
Semoga UIN-SU semakin berkah, semakin jaya, dan semakin memberi manfaat bagi umat, bangsa, dan dunia pendidikan.
